Senin, 26 November 2012

Coretan 2

                        .........."malam berseri indah damai dalam hati".........


Selamat pagi, Raa..
Apa kabarmu pagi ini, semalam tidur nyenyak? Aku sudah berusaha menghubungi nomor hpmu semalam. Berulang kali, dan tak ada jawaban. Kau pasti sudah tertidur dengan damai kan? 

Sedari pukul 07.00 tadi aku sudah di kantor, ada pekerjaan yang harus di selesaikan. Kamis kemarin aku sudah ke Sekolah itu Raa. Aku bawa map coklat bertali itu. Di sekolah anak-anak pada heboh Raa. "Bundaaa...bundaa..bunda kemana aja sich, bunda tambah cantik, bunda selalu wangi, bunda makin imut deh"..
he he he...aku jadi tersungging gitu Raa. Ada yang datang langsung memeluk aku seperti biasanya, ada yang bilang begitu " woii...apa kabar bosku?" karena aku suka nyapa anak itu " haii, bosku (sambil gengang tangannya plus tos), makin ganteng saja kau"..sableng ya, Raa. Karena ku pikir, dengan begiitu selama tak berlebihan, aku bisa akrab sama mereka Raa..
                       ............"kau memberi rasa ini hingga dapat ku bermimpi".........
 
Kita tidak benar-benar tau Raa, anak-anak itu tulus atau tidak bicara seperti itu. Bisa saja mereka berbohon, PHP gitu. Tapi menurutku, jiwa anak-anak adalah jiwa yang paling bersih Raa, tidak seperti kita, bisa saja kita berbohong kan? hati kita terlalu luas Raa. Kita bisa membikin banyak ruang di sana, buat menempatkan apa dan siapa di sana. Bergantung kita mau memberi ruang seperti apa plus labelnya "ruang khusus", "ruang istimewa", "ruang terakhir", "ruang tanda tanya", juga label-label lainnya.

                     .............tentang maaf yang bersemi..........
                                          .....................tentang cinta yang tak letih......................

Raa, aku sudah kasihkan amplop coklat itu. Aku masih ingat ketika aku menulis lamaran pekerjaan temen-temenku pake tulisan tanganku. Mereka diterima semua Raa. Ada yang diterima di PNS, ada pula yang diterima di radio, juga di tempat-tempat yang lain. Tulisan tangan itu, kata temanku yang guru BK dapat menjelaskan karakter seseorang. Kata dia, tulisan tanganku bagus dan rapi. Terus dari huruf "d" yang aku tulis, dia bilang aku itu pribadi yang tegar dan rajin menabung...ho ho ho....
kita lihat ya, Raa. Apa aku akan beruntung seperti mereka. Karena semua sudah di atur sama Dia, meski aku lampirkan grade penilaian siswa dari tempat mengajarku sekarang jenjang SD "A+", SMP "A", dan SMA "A", belum tentu aku akan bergabung dengan sekolah mereka. Tidak menaruh harapan yang banyak, Raa! tapi aku akan berusaha...


                       ..................dan kuharap kau kekasih..........
                                                              ..............tak perlu bertengkar lagi.......
                                                    .................tak perlu menangis lagi..........


Raa, aku capee..aku lelah...he he he..
cape Raa, capeee sekali. Kamu gak akan marah kan, Raa? kalau aku bilang capeeeee...capeee.....capeee...he he he...

ehhh...Raa, barusan aku terima sms dari pihak sekolah seperti ini "Ass. Wr. Wb, Ini Mr. X dari sekolah X...Samarinda (nama penge-sms dan sekolah disamarkann agar tidak menimbulkan sesuati dikemudian hari, mengingat ini adalah dunia Maya..ho ho ho) Sy mengundang ibu datang ke seklolah hari senin..silakan dtg antara jam 8 sampai jam 11.00, terima kasih"...he he he lolos seleksi administrasi, Senin itu tes akademik, microteaching, juga interview, doain aku ya, Raa.

Tapi meski aku dapet sms itu, aku boleh bilang cape kan ama kamu, Raa? Aku mau bilang lelah Raa...
Boleh kan??
Makasih ya, Raa! kalau untuk kali ini kamu ngizinin aku buat bilang capee..


                                  ..............biarkan kita mengalir sampai nanti.................


......

Nb: tulisan ini terendap di draf Raa, Sabtu di 24 November 20012, kemarin mau diunggah tapi tak bisa.
he he he..warga pedalaman macam kami ini selalu bergantung pada kesungguhan para pemilik operator, jadi meski di pedalaman isi kepala harus tetas cyber tho
...gak gak gak
nanti aku bikin tulisan lagi ya...
Aku nyanyi buat kamu Raa, suaraku fals, ya? maaf ya...






 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar